Timnas Indonesia Kalah Telak dari Australia, Kluivert Gagal Awali Era Baru
Sebarkan artikel ini
(Doc-Bobotoh Persib)
Jakarta, mediasatu.co.id – Timnas Indonesia harus menelan kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Sydney, pada Kamis (20/3/2025). Hasil ini menjadi awal yang berat bagi Patrick Kluivert dalam debutnya sebagai pelatih Garuda.
Indonesia sebenarnya berpeluang unggul lebih dulu setelah mendapatkan hadiah penalti pada menit ke-6. Namun, Kevin Diks gagal memanfaatkan peluang emas tersebut, membuat tuan rumah mendapat peluang kemenangan.
Australia langsung memanfaatkan kelengahan Indonesia dengan mencetak 3 gol dalam waktu singkat. Martin Boyle membuka keunggulan lewat penalti pada menit ke-17. Kemudian, Nishan Velupillay menyusul 2 menit setelahnya. Jackson Irvine menambah keunggulan pada menit ke-34, menutup babak pertama dengan skor 3-0.
Di babak kedua, Indonesia tetap kesulitan menghadapi tekanan Australia. Meski Ole Romeny sempat memperkecil skor menjadi 1-4, Socceroos memastikan kemenangan mereka dengan 1 gol tambahan menjelang laga akhir.
Sementara itu, mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong, turut menyaksikan pertandingan ini dari kawasan Atmajaya, Jakarta. Ia tampak gelisah melihat kesulitan skuad Garuda menghadapi agresifnya Australia. Hasil ini menjadi tantangan besar bagi Kluivert untuk segera membenahi tim agar mampu bersaing lebih baik di laga berikutnya. (Red).